Jadwal Pemadaman Listrik di Jakarta dan Tangerang

PLN memperbaiki dan memindahkan tower SUTET 500 kV di Sumedang yang mengakibatkan adanya pemadaman listrik bergilir di wilayah Jakarta dan Jawa Barat.

Pemadaman listrik secara bergilir dilakukan pada periode 1-5 April 2013. Setiap wilayah hanya akan mengalami pemadaman listrik selama 3 jam pada periode tersebut.

Dalam jadwal yang dipublikasikan di portal Pemprov DKI Jakarta, pemadaman listrik dilakukan 4 tahap selama satu hari mulai 1 hingga 5 April 2013. Tahap I mulai pukul 09.00-12.00 WIB, tahap II pukul 12.00-15.00 WIB, tahap III pukul 15.00-18.00 WIB, dan tahap IV pukul 18.00-21.00 WIB.

Jadwal Pemadaman Listrik di Jakarta dan Tangerang

Berikut ini jadwal pemadaman listrik untuk sebagian wilayah Jakarta dan Tangerang:


Senin, 1 April 2013
  • Tahap I (09.00-12.00 WIB): Pondok Kelapa, Dukuh Atas, Muara Karang, Duri Kosambi, Serpong.
  • Tahap II (12.00-15.00 WIB): PT Maximangando, New Tangerang, Taman Rasuna, Cawang Baru, Pegangsaan.
  • Tahap III (15.00-18.00 WIB): Miniatur Lubang Buaya, Sepatan, Gambir Baru, Marunda, Duren Tiga.
  • Tahap IV (18.00-21.00 WIB): Mampang Baru, Gandul, Teluk Naga, Manggarai, Cipinang.

Selasa, 2 April 2013
  • Tahap I (09.00-12.00 WIB): Grogol, Tangerang, Cikupa, Ciledug, PT Tosan Prima.
  • Tahap II (12.00-15.00 WIB): Danayasa, Balaraja, Pulo Gadung, Kembangan, Abadi GP, Kemayoran.
  • Tahap III (15.00-18.00 WIB): Jatake, Plumpang, Gandaria, Legok, Cawang, Gambir Baru.
  • Tahap IV (18.00-21.00 WIB): Petukangan, Lengkong, New Balaraja, Pulo Mas, Kemang, Kebon Sirih.